Kompak Berikan Edukasi Prokes, Bhabinkamtibmas Kiduldalem Bersama Babinsa dan Linmas

Spread the love

Polresta Malang Kota – Sabtu (5/2/2022), Bhabinkamtibmas Kiduldalem bersama Babinsa dan  Linmas melaksanakan edukasi protokol kesehatan serta himbauan di wilayah RW 2 Kelurahan Kiduldalem dan tempat keramaian dalam rangka pelaksanaan PPKM untuk mencegah penyebaran Covid-19 di kota malang.

Pelaksanaan kegiatan ini gabungan bersama perangkan kelurahan Bhabinkamtibmas Kiduldalem, Bhabinsa, Ketua LPMK Kiduldalem dan 5 orang anggota Linmas.

Dengan memberikan himbauan peringatan untuk membatasi kegiatan masyarakat berbagi masker dengan masyarakat, warga kelurahan Kiduldalem yang melaksanakan kegiatan aktifitas di luar rumah, kita bagikan masker dan untuk tertib terhadap prokes ucap Aiptu Heru.  

Sasaran kita dalam memberikan himbauan mulai dari Jl.MGR Pranoto, Cek pelaksanaan Aplikasi Peduli Lindungi di Pertokoan Sarinah, dan Jl. Merdeka Timur Kelurahan Kiduldalem Kecamatan Klojen Kota Malang.

Kita melaksanakan ini untuk mengurangi aktifitas saat pelaksanaan PPKM di wilayah Kota Malang, dengan memberikan edukasi protokol Kesehatan dan teguran tentunya bagi yang masih bandel melanggar prokes.

Harapannya masyarakat lebih sadar dan pentingnya menjaga diri dan menghindari tertularnya Covid-19, serta kita akan selalu mengingatkan secara konsisten dan terus menerus malalui kegiatan seperti ini, agar kita dapat mencegah penyebaran Covid-19 di kota malang.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Previous post Mensos Soroti Peningkatan Kasus Kekerasan Anak dan KDRT di Sidoarjo
Next post Polisi Terus Gencarkan Razia Knalpot Brong, 78 orang Kena Tilang