Kapolres Tabanan Buka Pelatihan Pra Ops Operasi Zebra Agung 2022

Spread the love

Tabanan – Upaya untuk memantabkan dan persiapan dalam pelaksanaan Operasi Zebra Agung 2022, diperlukan kesiapan personil untuk menuju Polri yang Presisi, mengingat Ops Zebra Agung 2022 yang sempat tertunda, sehingga personil khususnya anggota Polres Tabanan difokuskan pada pengamanan kegiatan kenegaraan KTT G20 di Nusa Dua Bali.

Pada hari ini (Rabu, 23/11) sekitar pukul 09:00 Wita, di Aula Wisnu Hartono Polres Tabanan, Kapolres Tabanan AKBP Ranefli Dian Candra S.I.K MH (KA Opsres) memimpin Pelatihan Opreasi Zebra Agung 2022 (Lat Pra Ops Zebra Agung 2022) didampingi Wakapolres Tabanan Kompol Doddy Monza S.I.K M.Si M.I.K (Waka Opsres) dan Kabag Ops Kompol I Nyoman Sukadana S.H M.H (Karendal Ops).

Guna mewujudkan Kamseltibcar Lantas yang presisi di wilayah hukum Polres Tabanan maka diperlukan kesiapan baik persinel maupun sarana dan prasarana pendukung dalam pelaksanaan Ops Zebra Agung 2022.

“Operasi Zebra Agung 2022 dilaksanakan mewujudkan Kamseltibcar lantas yang presisi, Operasi ini sempat tertunda karena banyak personil yang dilibatkan dalam pengamanan KTT G20, Pelaksanaan Operasi efektif selama 14 hari, mulai dari tanggal 24 Nopember sampai dengan 7 Desember 2022” Ungkap AKBP Ranefli.

AKBP Ranefli menekankan peserta yang mengikuti latpraops dan yang terseprint dalam operasi zebra Agung 2022 hendaknya mengikuti petunjuk dan arahan dari instruktur.

“Personil yang terseprint Ops Zebra Agung 2022, wajib mengikuti arahan Pimpinan, agar operasi berhasil dengan baik, sebab operasi yang bersifat khusus ini, semua personil dari masing masing satgas dan Subsatgas saling dukung, bersinergi satu dengan lainnya, sesuai dengan tujuan operasi ” Tegas Kapolres Tabanan

Sesuai arahan Bapak Kapolri, dalam pelaksanaan operasi zebra kali ini, Personil yang bertugas tidak lagi melakukan tilang secara manual kepada pelanggar lalulintas.

“Perlu diingat untuk personil yang dilapangan, tidak ada tilang secara manual, untuk penilangan menerapkan sistem tilang elektronik atau electronic traffic law enforcement (ETLE), namu personiel yang bertugas mengedepankan humanisme saat memberikan edukasi tertib berlalulintas”. Pesan AKBP Ranefli.

Untuk mencegah banyaknya pelanggar sekaligus ketidak tahuan masyarakat adanya operasi zebra agung 2022,  Kapolres Tabanan AKBP Ranefli meminta agar personel melakukan sosialisasi.

“Sebelum pelaksanaan Operasi, agar hasilnya maksimal, sosialisasikan ketertiban berlalu lintas dan program ETLE serta pemberitahuan Ops Zebra Agung 2022 kemasyarakat Kabupaten Tabanan, baik melalui media cetak, elektronik, media online maupun edukasi langsung ke masyarakat, hal ini dilakukan sebagai antisipasi adanya complain dari pelanggar, sekali lagi himbauan tertib berlalulintas agar terus disosialisasikan guna mendapatkan hasil yang maksimal dalam Operasi ini, terciptanya situasi Kamseltibcar lantas yang presisi” Ujar Kapolres Tabanan

Selesai arahan dari Kapolres Tabanan Kabag Ops Polres Tabanan memberikan pemaparan tentang mekanisme pelaksanan operasi dan tugas yang harus dilaksanakan oleh masing-masing satgas operasi. Dan dilanjutkan pemberian materi oleh instruktur kepada personil yang tersprint dalam operasi sebanyak 99 personil.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Previous post Pertolongan Korban Gempa Cianjur Di Desa Terisolir Dilakukan, Brimob Polri Evakuasi Dengan Tandu
Next post Kapolri Kembali Salurkan Bantuan Bagi Korban Gempa Cianjur