Capaian Vaksinasi Dinilai Baik, Bhabinkamtibmas Terima Penghargaan dari Kapolres Bondowoso
BONDOWOSO – Sebanyak 23 orang Bhabinkamtibmas di institusi Polres Bondowoso mendapatkan penghargaan dari Kapolres AKBP Wimboko.
Penghargaan diberikan karena tingginya capaian vaksinasi di wilayah tugas mereka.
Kapolres Bondowoso, AKBP Wimboko menyebutkan, bahwa apresiasi ini menjadi bagian penting untuk diberikan kepada para anggota.
Selain sebagai motivasi, ini juga merupakan penghargaan atas usaha mereka turut mengajak masyarakat agar mau divaksinasi.
Menurut Kapolres Bondowoso hal ini bukan pekerjaan mudah karena berbicara capaian vaksinasi Bondowoso yang terbilang lebih rendah di banding daerah lain di Jawa Timur.
“Saya harapkan ini menjadi motivasi bagi anggota yang lain untuk bekerja lebih maksimal,” ujarnya dalam upacara pemberian penghargaan di Halaman Polres Bondowoso, Senin (7/3/2022).
AKBP Wimboko meminta kepada seluruh jajarannya, terutama Bhabinkamtibmas agar ke depan untuk membantu percepatan vaksinasi di Bondowoso.
Termasuk memberikan pelayanan yang prima kepada masyarakat serta berkolaborasi dengan tiga pilar desa.
“Sehingga dapat terwujud kedekatan antara Polri dan masyarakat,” pungkas Kapolres Bondowoso.
More Stories
Polresta Tangerang Ungkap Kasus Pencurian Kendaraan Bermotor, Dua Pelaku Ditangkap
TANGERANG — Jajaran Satreskrim Polresta Tangerang Polda Banten berhasil mengungkap kasus pencurian kendaraan bermotor yang melibatkan dua pelaku dari Lampung....
Muncul Desakan Copot Kapolri, KOMRAD Pancasila : Halu & Nggak Masuk Akal
Infoone.net Demonstrasi besar-besaran terkait penolakan RUU MK yang berlangsung di berbagai kota di Indonesia oleh gerakan mahasiswa mengakibatkan bentrok antara...
Orasi Ilmiah Sespimti Polri Dikreg Ke-33 Dan Sespimmen Polri Dikreg Ke-64 T.A 2024
(Lembang, 27/08/2024) – Dalam rangkaian Kegiatan Penutupan Pendidikan Sespimti Polri Dikreg ke-33 dan Sespimmen Polri Dikreg ke-64 T.A 2024, Sespim...
Orca Diving Club dan Orca Dive Center beserta TNI Polri kibarkan bendera dibawah laut
Upacara peringatan HUT ke-79 RI digelar oleh beragam lapisan masyarakat di berbagai daerah di Indonesia, Sabtu (17/8/2024). Tidak hanya berlangsung...
Pengibaran Bendera Merah Putih di bawah laut oleh puluhan penyelam di Desa Wisata Namu
Peringatan Hari Kemerdekaan ke-79 Republik Indonesia berlangsung meriah di berbagai penjuru Nusantara, dengan sejumlah wilayah yang menyajikan perayaan unik. Salah...
Sespim Lemdiklat Polri Gelar Seminar Sekolah dan Leader Expo Diikuti Serdik Sespimti Polri Dikreg Ke 33 dan Sespimmen 64
LEMBANG - Sespim Lemdiklat Polri, kembali menggelar kegiatan Seminar Sekolah, yang kali ini mengangkat tema Optimalisasi Peran Polri Melalui Inovasi...